Translate

INSPIRASI eBay

Inspirasi eBay telah memiliki gaya tersendiri dengan menjadi tempat perdagangan Online dunia untuk menjual barang dan jasa melibatkan sebuah komunitas yanag terdiri atas individual maupun bisnis. Transaksi yang terjadi di eBay saat ini bernilai $35 Miliar, dengan sebanyak 135 juta pelanggan.
Semua ini barawal ketika seorang programer komputer berdarah campuran Francis-Iran yang bernama Pierre Omidyar membangun sebuah situs dari ruang tidurnya di Silicon Valley, dan mengadakan lelang untuk menjual pena lasernya yang rusak dengan harga $14. Ia membuat yang mula-mula kenal sebagai AuctionWeb sebagai sebuah tempat dimana semua orang dapat datang bersama-sama, perdagangan online yang sebenarnya tidak pernah mengatur barang-barang yang di perjual belikan, tetapii memungkinkan pembeli dan penjual untuk harga yang pas dan bagus. Ia juga meyertakan bantuan dari seorang pemasar yang sangat berpengalaman Meg Whitman, yang berlaku sebagai CEO, membuat sebuah tim manajemen dengan pengalaman dari merek-merek terkenal seperti Pepsi sampai Disney.
Walaupun mungkin lebih dikenal sebagai tempat melelang barang-barang bekas, jasa dan koleksi, tetapi eBay juga dapat dengan cepat memiliki banyak pengguna dari perusahaan. Dari IBM, sampai pedagang tunggal yang menjual mobil, komputer, dan jasa. Mereka kemudian menemukan bahwa mereka dapat mencapai marjin yang lebih baik dari pada beroperasi pada pasar yang lebih terbatas, dengan adanya beban fisik dari distribusi, aturan-aturan, persediaan dan potongan harga.
Melakukan browsing dan tawar menawar pada lelang tidak memerlukan biaya, tetapi penjual dikenakan biaya transaksi agar dapat menjual barang-barang mereka. Ada biaya yang tidak dapat dikembalikan berdasarkan pada besarnya tawaran harga pembuka akan suatu barang. Pada saat lelang sudah selesai, ada biaya transaksi yang berkisar 1,25% sampai 5% dari harga akhir. Pada saat selesai, penyelesaian tarnsaksi diserahkan sepenunya kepada penjual dan pembeli sementara eBay mengumpulkan biaya-biaya transaksi tersebut.

Popular Posts